Wednesday, July 2, 2008

Ceritanya komentar ttg buku,nih..

Saya baru selesai membaca dua buku karya Seno Gumira Adjidarma. Sebuah sumber yang mengatakan bahwa karya-karyanya pantas jadi favorit bikin saya penasaran. Seperti apa sih tulisan orang ini?
Saya membaca dua buku yang bisa saya temui. Agak sulit mendapatkan bukunya mengingat karangannya yang terakhir terbit kalau tidak salah tahun 2003. Dengan sedikit perjuangan, saya bisa dapat dua buah buku kumpulan cerpen : “Atas Nama Malam”, dan “Aku Kesepian, Sayang. Datanglah Menjelang Kematian”. Hmm..

“Atas Nama Malam” berisi cerita-cerita pendek yang temanya sudah pasti ketebak : kehidupan malam. Tidak semuanya memang, tapi keseluruhan tema cerita-cerita itu, yang adalah sendu, sepi, sedih dan hopeless, sungguh bisa direpresentasikan dalam satu kata : malam. Gaya bercerita Seno yang tidak basa-basi, tidak terikat pada detil dan sangat fokus pada kondisi mental tokohnya menurut saya adalah baru. Mungkin karena terbiasa dengan bacaan karya-karya perempuan yang seringkali tebal dengan detil, atau karena karya-karya science-fiction itu memang jadi lebih berbobot karena kandungan ilmu pengetahuannya ya? Seno dengan melankolis menggambarkan kegetiran-kegetiran tokohnya. Agak sendu, sih, waktu saya baca. Yang terbayang dikepala adalah seorang Seno Gumira Adjidarma ini somehow pasti pernah kenal baik dengan kehidupan-kehidupan yang bisa dia gambarkan dengan sederhana tapi “kena” ini.

“Aku Kesepian, Sayang. Datanglah Menjelang Kematian” juga berisi kumpulan cerita pendek, tapi lebih berwarna daripada yang sebelumnya. Lebih “internasional” pula. Ada cerita yang berlatar di Korea dijaman pasca penjajahan. Banyak cerita dengan tema sendu yang senada dengan cerita-cerita di “Atas Nama Malam”, tapi disini cerita-ceritanya lebih misterius, simpel, dan kadang tidak beralur. Ada satu yang murni bercerita tentang ciuman. Yap, ciuman. Tidak jelas dimana setting lokasi maupun waktunya, yang jelas cuma kegiatan itu dilakukan bagaimana tapi secara emosional dan -lagi-lagi- melankolis. Hmm...
Saya sedang mencari satu buku spesifik, mungkin kalau ada yang punya koleksi bukunya Seno yang lain bisa kabari saya? Hehehe..